Ada dua faktor utama yang harus diperhatikan dalam memilih bank, yakni faktor keamanan dan keuntungan. Kedua faktor ini umumnya bertolak belakang. Artinya, kalau uang anda aman biasanya tidak untung, bahkan ada yang sampai rugi. Misalnya menabung di bank-bank yang ada biaya administrasinya. Uang anda aman tetapi bunganya sangat kecil tidak sebanding dengan biaya administrasi bulanan yang jumlahnya tidak sedikit. Jika saldo tabungan Anda Rp. 1 juta selama 6 bulan tidak pernah ada transaksi bisa jadi jumlahnya tidak pernah bertambah malah mungkin berkurang karena terus terpotong biaya administrasi. Jika mau untung besar, Anda mungkin berpikir untuk menempatkan dana di investasi. Misalnya membeli saham, beli reksadana, masuk unit link dan sebagainya, tetapi resikonya juga besar. Sewaktu-waktu harga saham bisa turun drastis uang anda menjadi tidak aman.
Di sektor perbankan, Pemerintah telah melindungi dana nasabah melalui Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Lembaga ini akan menjamin setiap dana nasabah apabila terjadi sesuatu yang tidak menguntungkan terhadap bank. Tetapi jaminan tersebut dibatasi dari 2 segi, yakni suku bunga dan nominal. Dari segi bunga, LPS pada saat ini hanya menjamin maksimum 7% untuk bank umum dan 10.25% untuk BPR. Jika ada bank yang suku bunga simpanannya melebihi ketentuan itu dapat dipastikan tidak dijamin Pemerintah. Anda harus hati-hati dalam hal ini, jangan hanya tergiur dengan bunga tinggi tetapi akhirnya dana tidak aman. Sedangkan dari segi nominal, dana yang dijamin Pemerintah saat ini mencapai Rp. 2 milyar. Sepanjang masih di bawah Rp. 2 milyar, Anda tidak perlu kawaatir di bank manapun dijamin asalkan bunganya sesuai dengan bunga penjaminan.
Memilih bank haruslah pintar dan hati-hati, apalagi bagi yang mempunyai dana besar. Ikutilah beberapa tips di bawah ini :
- Pilih Bank yang memberikan suku bunga lebih tinggi tetapi masih dalam batas-batas penjaminan Penjaminan LPS.
- Anda juga harus jeli dengan kinerja bank tempat anda menyimpan uang. Bank yang transparan biasanya menempelkan laporan keuangannya di papan pengumumannya. Cermatilah laporan itu dan pastikan bank tempat anda menyimpan uang benar-benar mempunyai kinerja yang sehat.
- Jangan hanya tergiur dengan suku bunga tinggi tanpa memperhatikan keamanan uang anda.
- Agar dana anda menguntungkan pilihlah bank yang membebaskan biaya administrasi bulanan.